Pembangunan Jalan Onderlagh di Desa Papan Rejo Diduga Mangkrak, Kepala Desa: Bukan Mangkrak 

Bagikan:

Indopostonline.id, Lampung Utara – Proyek pembangunan pengeras peningkatan jalan atau Onderlagh di Desa Papan Rejo, Kecamatan Abung Timur, Kabupaten Lampung Utara yang bersumber dari dana desa diduga mangkrak.

Pantauan awak media di lapangan proyek pembangunan tersebut terdapat puluhan tumpukan batu dan pasir. Kondisi tersebut membuat warga setempat bertanya -tanya dengan adanya proyek tersebut.

“Batu pasir tersebut sudah lama di lokasi itu, tapi tidak tahu kenapa belum di dikerjakan. Tapi enggak ada pergerakan,” ungkap salah satu warga, Kamis (7/9/2023).

Lebih lanjut, warga itu juga menjelaskan, proyek pembangunan itu sudah lama sehingga tidak diketahui secara persis, seperti apa kelanjutannya.

“Proyek itu sudah ada sejak lama, tapi apa penyebabnya bisa mangkrak, kita kurang tahu,” jelasnya.

Sementara saat dikonfirmasi, Kepala Desa Papan Rejo, Usmayadi membantah terkait mangkraknya proyek pembangunan Onderlagh.

“Itu bukan Makrak, tapi anggarannya belum keluar. Bahkan,  Bahan meterial itu baru sebulan dua bulan ini di masukkan ke lokasi,” pungkasnya.

“Bukan tidak di kerjakan, tapi anggarannya belum ada. Kalau sudah anggarannya pasti dikerjakan,” pungkasnya. (Hasan)

Bagikan:
Baca juga:  Danyon 7 Marinir Pimpin Upacara Pelepasan Personel Satgas Pamtas RI-PNG 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *